7 Europe's Hidden Gems to Visit



No matter how many years you are living in Europe and no matter how many times you visit this continent, selalu ada saja bagian Eropa lainnya yang belum sempat dijelajahi. Belakangan rute Eropa Timur mulai banyak dilirik wisatawan Indonesia yang biasanya memilih rute aman Amsterdam - Brussels - Paris. 
Trend rute Eropa Timur yang banyak dipilih sekarang adalah Praha - ( plus Vienna ) -  Bratislava - Budapest. 

Menurut daftar Persatuan Bangsa-Bangsa, saat ini tercatat 44 negara termasuk dalam benua Eropa dimana populasi terbesar adalah Rusia. Negara Eropa yang terbentuk sekarang banyak yang merupakan negara baru pecahan dari negara lama seperti :

- Negara-negara ex Uni Soviet : Lithuania, Estonia, Latvia, Moldova, Belarus, Ukraina dan Rusia
- Negara-negara ex Yugoslavia : Serbia, Bosnia, Kroasia, Montenegro, Macedonia, Slovania&Kosovo
- Negara-negara ex Cekoslovakia : Ceko dan Slovakia 

Trip ke negara-negara Ex Yugoslavia, sempat saya tuliskan itinerary dan biaya transportasi juga detil penginapan, [ klik disini untuk membaca postingan tersebut ]

Berikut 7 Europe's Hidden Gems to Visit, beberapa negara dari ke 7 destinasi negara ini walaupun tidak tergabung pada visa Schengen, namun jika Anda pemilik visa Schengen yang masih berlaku diijinkan masuk ke area teritori mereka dengan visa Schengen tersebut. 


1. SOFIA, BULGARIA
Kota Sofia secantik namanya. Tiba di musim dingin yang lumayan parah untuk periode awal bulan Desember ternyata tidak membuat ibukota Bulgaria ini kehilangan kecantikannya, justru kebalikannya, dari balik pohon tanpa daun dan tumpukkan salju di pinggir jalan, rasanya sayang melewatkan kunjungan ke Bulgaria ketika Anda menjelajah Eropa Timur. 

Kota yang dinamis dengan latar belakang perbedaan agama membuat kota Sofia semakin menarik. Peninggalan Ottoman dapat dilihat dari mesjid Banya Bashi yang dibangun hampir 450 tahun oleh arsitek yang sama dengan Blue Mosque.  



2. SARAJEVO, BOSNIA & HERZEGOVINA
Sejarah pahit karena perang saudara yang menimpa Bosnia dan wilayah lainnya ketika masih dalam kesatuan Yugoslavia membuat Bosnia dan saudara senegara lainnya menderita cukup parah, korban mati tidak terhitung dan kenangan buruk tersebut masih terlihat nyata melalui lubang-lubang tembakkan di dinding-dinding bangunan yang sengaja tidak direnovasi. 

Sarajevo tak melulu mengenai kesedihan, ada sisi lain kota tua yang cantik dan menawan, menunggu untuk dinikmati. Adalah Stari Grad yang merupakan titik pertemuan antara budaya Asia dan Eropa, adanya sisi budaya Asia karena pada abad ke 16 Kerajaan Ottoman pernah menguasai dataran Bosnia-Herzegovina selama 4 abad lebih lamanya, dan kemudian dilanjutkan dikuasai oleh kerajaan Austro-Hungarian.
Di sekitar kawasan Stari Grad ini, baik arsitektur dan interior bangunan masih dibiarkan serupa sebagaimana pada abad ke 16 yang lampau.



3. BERAT, ALBANIA
Mendengar nama Albania tidak ubahnya dengan kondisi Korea Utara sekarang ini, negara dengan kekuatan tirani dan tertutup dari dunia luar. Tidak ada penduduknya yang diperbolehkan memiliki paspor karena keluar dari Albani adalah terlarang. Tapi itu cerita lama, Albania yang sekarang adalah negara yang terbuka untuk para pendatang, pantai-pantai tersembunyi bagaikan milik sendiri jamak dijumpai.

Berat adalah salah satu kota di Albania yang dianugerahi UNESCO Heritage List karena merupakan peninggalan Ottoman yang masih preserved. Disebut sebagai kota seribu jendela karena tipikal design rumah-rumah yang sangat khas yang terletak di tepi tebing.



4. VIANDEN, LUXEMBOURG
Pertanyaan apakah Luxembourg City worth a visit jika hanya memiliki 1-2 hari, tentunya saya jawab tidak. Sayangnya asumsi orang mengenai negara Luxembourg hanyalah ibukota saja, padahal Luxembourg memiliki pedesaan yang menawan dan sayang jika dilewatkan. 

Salah satunya adalah Vianden, yang telah mencuri hati penulis sekaliber Victor Hugo. Kota Vianden dialiri sungai Our dan kastil Vianden yang dibangun sejak abad ke 11.  



5. MADEIRA, PORTUGAL
Portugal tidak hanya Lisbon dan Porto yang kerap dikunjungi wisatawan karena memang cocok untuk city trips. Portugal memiliki pulau-pulau yang tidak kalah menariknya dan salahs satunya adalah Pulau Madeira, panorama alam dan laut lepas Samudera Atlantik, budaya khas Portugis yang masih kental dan cuaca yang sangat menyenangkan sepanjang tahunnya, jadi tidak ada alasan kapan waktu terbaik mengunjungi Madeira. Kontur alam Madeira sangat dramatis dan alami liarnya, dikelilingi tebing, salah satunya adalah  Cabo Girão yang merupakan salah satu tebing tertinggi di Eropa

Pulau yang melahirkan pesepakbola Ronaldo ini dapat ditempuh dengan penerbangan selama 1 jam 45 menit. Karena alasan tidan ingin melupakan pulau yang melahirkannya, Ronaldo membuat museum Ronaldo di Pulau Madeira.



6. WATERLOO, BELGIA
Tahu lagu ABBA yang berjudul Waterloo? Yang karena lagu inilah ABBA memenangkan festival Eurovision pada tahun 1974.  
Sedikit jauh masih berhubungan dengan lirik lagu ABBA ini, Waterloo yang ingin saya bahas adalah kota yang berlokasi sekitar 20 km dari kota Brussels, lumayan dekat dan kaya akan sejarah karena di kota inilah akhirnya Napoleon dan pasukkannya menyerah pada the battle of Waterloo, tepat di tahun ini terjadi 201 tahun yang lalu.

Atraksi yang dapat dinikmati sekarang di Waterloo adalah monumen memorial Mount of Waterloo, di bawah nya terdapat museum mengenai segala hal mengenai perang tersebut. 


7. MDINA, MALTA
Semenjak Games of Thrones makin semarak dan diminati penonton, maka banyak orang yang mulai melakukan napak tilas ke lokasi-lokasi shootingnya. Salah satu lokasi pembuatan TV Serial ini adalah di kota Mdina di Malta. Mdina yang merupakan ibukota Malta sebelum akhirnya dipindahkan ke Valetta terlihat khas seperti kota-kota di Timur Tengah. 

Kota tua nya dikelilingi benteng besar yang kokoh, gerbang tinggi membuat kita nampak kecil saat melewatinya, di dalam ternyata kota tua Mdina sangatlah luas, rumah-rumah penduduk tertata rapi, jalanan masih terbuat dari conblock yang licin karena terkikis usia, persis seperti tinggal pada abad pertengahan.
Berada di dalam Mdina, kendaraan bermotor dilarang masuk ke dalamnya, membuat suasana lebih nyaman dan asri karena berjalan kaki menjadi begitu menyenangkan.




* * *


Apakah Anda sudah pernah mengunjungi ke 7 destinasi di atas? Atau adakah diantaranya yang menjadi destinasi impian? 

Simak juga ya artikel dari Dream Explore Wander mengenai The Buried Ones: Herculaneum and Oplontis dan hidden gems versi Nyonya Sepatu yang pastinya menarik untuk dibaca. 


* * *


#CeritaJalanAsik is a weekly travel theme where we share our travel stories based on a certain theme by Jalan2Liburan, Nyonya Sepatu and Dream Explore Wander.

Check our posts every Wednesday!This week's theme: Hidden Treasure

8 comments:

  1. Simpen postingannya. Ihik. Sapa tahu punua rejeki maen ke europe. Btw baru tahu Montenegro itu di Eropa. Kirain di Amerika Latin. :D

    ReplyDelete
  2. cuma sofia doang yg udh aku dtgin... :D.. sayang mertua udh ga tugas di sana lagi..pdhl aku suka bgt ama ni kota.. ^o^. sempet main ke Rila Monastery yg sepiiii dan agak jauh dr kota sofia. itu gara2 novel the Historian yg cerita soal gereja ini di novelnya. pulang dr sana nemu resto yg nyajiin ikan bakar super duper enaaak bgt ^o^..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bulgaria menarik emang, sayang sih kita cmn explore Sofia aja plus beberapa kota yang dilewati waktu on the road ke Macedonia.

      Delete
  3. Pengeeen banget ke negara pecahan Yugoslavia, melihat langsung sejarah genocida di negara tsb. Jadi sedih ya kalo inget2 itu, jamannya aku masih kecil deh, berita di TV Bosnia terus :(

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya, yg paling masih kelihatan sisa genocida pastinya di Bosnia, di Serbia jg masih keliatan kl mereka kalah perang.

      Delete
  4. Semua tempatnya ga ada yang aku tauuuu :') wkwkwkwkwkwk.
    Seruuu bacanya kak Fe. Ditunggu #CeritaJalanAsik berikutnya, ya!

    ReplyDelete

Friends, Thank you so much for reading + supporting my blog, and for taking the time to leave me a comment.
Your comment support truly means so much to me.
Have a lovely day! xo, Jalan2Liburan

INSTAGRAM FEED

@soratemplates