10 Alasan Mengapa Prancis Sangat Terkenal



Kalau saya bilang Prancis itu memiliki banyak pesona, mungkin banyak yang tidak setuju, tapi bisa dipastikan kelompok yang tidak setuju ini karena sebenarnya mereka belum melihat banyak sisi Prancis. 
Walaupun belakangan ini sedang didera serangan teror dimana-mana, namun Prancis tetap tidak kehilangan pamornya karena menurut banyak sumber Prancis tetap menduduki nomor wahid sebagai negara yang paling banyak dikunjungi oleh wisatawan dunia, tercatat sekitar 84 juta orang dalam setahun yang datang ke Prancis, lalu diikuti di nomor berikutnya negara Amerika dan Spanyol, masing-masing didatangi 69 juta dan 60 juta orang wisatawan. 

I m so beyond happy to know that France is only a stone throw away from our place, membuat Prancis menjadi negara yang sering kita kunjungi jika memiliki long weekend atau liburan singkat. Semakin sering ke Prancis, jadi semakin ngerti juga kalau Prancis ini gak bakal ada habisnya untuk di explore deh, ada aja yang kelewatan, kurang lebih kayak Indonesia juga kok, pertamanya bingung mau mulai darimana saking luasnya, lalu kemudian malah addicted 😍

Related Post :
10 Things I Love About Studying Abroad

10 Things I Adore About Myanmar 

1.  Home for 37 UNESCO World Heritage Sites 

Jumlah segitu gak main-main lho, memang sih negara Prancis ini luas nya bukan kepalang dan latar belakang sejarah mulai dari jaman pra sejarah, romawi kuno, Napoleon, semuanya dibukukan dalam buku tebal sejarah milik Prancis. 
Daftar cagar budaya yang dimiliki Prancis ini pun sangat beragam, mulai dari sungai Seine, jembatan peninggalan Romawi Kuno Pont du Gard, puluhan kota tua abad pertengahan, gereja, kastil, istana dan ragam lainnya.

Di luar daftar yang termasuk dalam UNESCO Heritage Sites, Prancis juga merupakan rumah bagi  40 ribu monumen, 8000 museum dan hampir 5 ratus festival yang diadakan sepanjang tahun.

2. Food and Wine

There is no way untuk menghemat budget makanan selama di Prancis, beneran deh pencinta kuliner dari manapun pasti akan mengungkapkan istilah yang sama. Tradisi gastronomi Prancis lebih kepada gaya hidup dan kecintaan akan menikmati makanan, tidak semata membuat makan untuk kenyang dan bertahan hidup, melainkan sisi lain yang lebih vital seperti kebersamaan di meja makan dan ekspresi budaya yang menghargai darimana makanan tersebut berasal. 
Produk unggulan dari Prancis pastinya keju dan wine. Di meja makan orang Prancis rasanya hampir tidak mungkin tidak ditemukan keju disana, konon jika tidak ada keju di atas meja makan mereka menyebutnya seperti wanita cantik yang hanya memiliki satu mata, jadi gak lengkap gitulah ya. 

Selain keju, tradisi minum wine juga menjadi bagian sehari-hari rakyat Prancis. Paling tidak ada 1 juta hektar area perkebunan anggur di Prancis, menjadikannya sebagai salah satu negara penghasil
wine terbesar di dunia.
Well basically keterikatan wine dan sejarah manusia memang tidak bisa terlepas satu sama lain, simbol sejarah peradaban manusia juga karena wine yang ada telah ada sejak ribuan tahun silam, seperti halnya tanaman anggur yang dibawa pertama kali oleh bangsa Romawi pada abad ke 6 sebelum Masehi ke Prancis.

[ Baca disini juga ya tulisan saya mengenai : "Menikmati Kuliner Prancis" ]

 
Culinary in France

 

3. Sun, Canyons, Mountain, Sea, etc

Talking about nature, France has it all. Curah matahari yang berlimpah, ngarai, deretan pegunungan, bahkan puncak tertinggi dari pegunungan Alpen, Mont Blanc ada di Prancis. Lalu pesona laut nya pun Prancis punya Mediterania Sea dan North Sea, tentunya dengan keunikannya masing-masing. 
Tidak ada istilah kapan waktu atau musim terbaik mengunjungi Prancis cause every season has its own story when you are in France.

Gorge du Verdon

Rapeseed Fields Around Northern France During Spring Times

 

4. Countryside

We are a big fan of small villages in the countryside of France, their laid back lifestyle give so much inspirations, kadang saya terhanyut dengan pemikiran bahwa cara menemukan kebahagiaan sebenarnya sederhana, sesederhana membeli pastries di kedai roti di pinggir jalan atau membuka bekal piknik ketika bersepeda. Berjalan di tengah ladang bunga matahari, lavender atau poppies ketika musim panas, lalu jika ingin merasakan air asin tinggal menuju arah pantai. 
Jika saya bisa membayangkan ada dimana ketika masanya kelak pensiun, salah satu pilihan kami pastilah adalah desa-desa di Prancis.
 

Typical countryside in France, I lost Counts How Many Villages With A View Like This

Grasse - The Capital of Perfume of The World

5. For The Love of Castles 

Desain kastil yang menawan, mewah, kadang rumit membuat siapa saja pasti tertarik untuk mencarinya walaupun sampai ke ujung dunia, belum lagi mengenai sejarah di balik kastil itu dibangun atau siapa penghuninya. Dan di Prancis, apapun jenis dan modelnya, ribuan kastil tersebar di seantero Prancis, pasti puas deh.

Mont St Michel Castle

6. Architecture 

Untuk para artitek atau sekedar pencinta arsitektur sepertinya Prancis akan memberikan rasa architecture-gasm banget. Setiap regio menampilkan arsitektur bangunan yang berbeda, di Prancis Selatan pastinya berbeda dengan yang ada di Prancis Utara, ditambah lagi beberapa regio di Prancis adalah dulunya milik Jerman, otomatis mempengaruhi gaya bangunan juga. 

7. Border

Prancis ada di urutan ke 41 negara terbesar di dunia, dan merupakan yang terbesar di Eropa Barat. Dikelilingi perbatasan langsung dengan negara : Jerman, Italia, Swiss, Monaco, Spanyol, Andorra, Luxembourg dan Belgia, yang berarti akses ke Prancis atau saat melakukan road trip di Eropa Barat kemungkinan besar akan melewati negara ini, memudahkan jika ingin hopping on off antara negara. 

8. Beauty and Famous Brands

Untuk fashionista atau pencinta barang-barang bermerek, pastinya berbelanja di negara asli dimana produk favoritnya berasal akan sangat menyenangkan. Bukan semata untuk berbelanja saja, kalau ada kesempatan kita juga bisa lho datang ke pabrik nya dan melakukan visit tour atau minimum mendatangi museum yang menceritakan mengenai sejarah di balik merek tersebut.
Contohnya merek kebanggaan banyak wanita asli Prancis, Louis Vuitton, ada program tahunan bernama Journees Particulieres dimana mereka membuka pintu untuk mereka yang tertarik melakukan visit tour.


9. Glamour

Jika saya menulis di point ke 4 mengenai gaya hidup sederhana di countryside Prancis yang sangat menyenangkan, jangan lupakan juga ada mata koin yang sangat berbeda yaitu kehidupan glamour ala Brigitte Bardot di Saint Tropez, Cannes, Nice terus sampai ke Monaco. Intinya Prancis adalah negara yang menampilkan banyak wajah dan kasta, dan kita sebagai wisatawan bebas saja memilih mau mengikuti gaya hidup yang seperti apa. Life is a balancing art, no? :-)


10. Cause Paris is Always A Good Idea

PARIS


Kalau kata Audrey Hepburn, "Paris is always a good idea."
Ya gimana gak, mengunjungi menara Eiffel, menyusuri jalan Champs Elysées, mengaggumi koleksi museum d’Orsay dan The Louvre, ah you name it deh ya, mau siang atau malam Paris has so many beautiful faces to enjoy.
Tidak bisa dihindari memang issue sosial yang ada disana seperti keluhan kota yang kotor, banyak tunawisma di pinggir jalan, stasiun metro yang tidak bersahabat jika membawa kereta dorong anak, dan kota penuh scam. Namun percayalah Paris adalah cantik, hanya bagaimana kita saja mensimulasi otak untuk mencintai kota penuh cahaya ini.

Amusez-vous en France !
and keep social : FACEBOOK ⇌⇌  INSTAGRAM ⇌⇌  TWITTER





8 comments:

  1. Ingin sekali mencoba makanannya. Sayangnya gak bisa coba wine nya hehehe.

    ReplyDelete
  2. Pengen banget explore ke country sidenya France, pernah cuma ke kota besarnya saja.. Punya teman yang tinggal di pedesaan France, liat photo2nya ajiib ...

    ReplyDelete
  3. kalo aku sih lebih tertarik dengan makanan dan tempat wisatanya..
    jadi pengen lagi.. hadeeuuhh..

    ReplyDelete
  4. udah ada 2 orang temenku yang pernah ke Paris dan kapok hahah
    aku sampe heran kok bisa, katanya ternyata kotanya kotor, dan banyak tunawisma, blom scam nya

    tapi tetep yaaa, aku kan belom pernah kesana, tetep masih jadi bucket list nih hohoho

    ReplyDelete
  5. ada kepengenan ke prancis, sampe2 nih saat SMA aku ambil jurusan bahasa untuk memperdalam bahasa prancis. semoga bsa terealisasi.

    ReplyDelete
  6. Teman2 yg pernah ke Paris selalu bilang soal kotor ini, apalagi Metronya. Hihihi pesingnya jd kebayang eh.

    Dan penasaran bgt dgn countyside'nya itu, sejak liat film Wa'alaikumussalam Paris. Ubek2 google stret view, huaaaaah cantik banget >.<

    ReplyDelete
  7. Sepupu gue kapok Feb bawa jalan anaknya ke Prancis, not recommended buat yang masih bawa stroller emang katanya....

    ReplyDelete

Friends, Thank you so much for reading + supporting my blog, and for taking the time to leave me a comment.
Your comment support truly means so much to me.
Have a lovely day! xo, Jalan2Liburan

INSTAGRAM FEED

@soratemplates