Apakah Saat ini Yunani Aman ?

via

Pertanyaan nomor satu yang saya terima ketika kami berada di Yunani adalah apakah Yunani aman untuk dikunjungi karena krisis ekonomi yang mereka alami.
2 tahun belakangan ini sudah 2 kali kami tiba di Yunani, yang pertama kali ke kota Kalambaka ( Meteora ) dan Thessaloniki yang adalah kota kedua terbesar di Yunani. Lalu bulan lalu kembali lagi kami berlibur ke Yunani dan memilih kembali mendatangi Athena yang sudah pernah kami kunjungi sebelumnya, lalu Santorini. 

Sebenarnya saya sempat kaget dengan kondisi Yunani yang sebenarnya ketika kami berada di Thessaloniki tahun lalu, krisis ekonomi apa? Restoran dan kedai kopi penuh, dan bukan dipenuhi oleh turis karena kita disana di awal bulan Desember dimana merupakan low season untuk Yunani. 
Ketika bulan Juni 2015 lalu kami kembali lagi ke Athena, memang terlihat lebih bergejolak, setiap hari ada demonstrasi, gelandangan terlihat dimana-mana, dan yang parah adalah ketika bank berhenti beroperasi. 
Mesin ATM yang ada di Yunani hanya bisa diambil sebesar €60/hari per kartu yang dikeluarkan oleh bank Yunani, menyebabkan antrian yang luar biasa di setiap ATM. 
Untuk para turis yang memegang kartu bank dari negaranya mestinya tidak ada masalah karena peraturan tersebut tidak berlaku. 
Mengetahui kondisi yang terjadi, kami telah mengantisipasi dengan membawa uang tunai dan membayar akomodasi penginapan secara online melalui AirBnb dan hotels.com dimana kedua website ini akan memotong langsung dari rekening sehingga kami tidak perlu lagi membayar ke hotel dan uang tunai yang kami miliki di tangan adalah total untuk biaya sehari-hari disana. 
Mentang-mentang krisis ekonomi gak berarti Athena sepi turis, jadi kalau kamu kira biaya hotel atau harga tiket akan ada potongan harga, itu tidak ada. Untuk harga turis sebenarnya tidak ada perubahan.

Dari Athena kami melanjutkan traveling menuju Santorini dengan penerbangan lokal, sekalian hemat waktu dan support negara ini.
Santorini itu seperti Bali yang kadang membuat kita lupa sedang berada di Indonesia, ini pernah kejadian ketika saya berada di Bali di saat yang bersamaan di Jakarta sedang ada kerusuhan, saya tidak akan tahu bahwa di Jakarta ada kerusuhan jika tidak nonton televisi. Nah, Santorini ini sama seperti itu, ketika sampai di Santorini saya merasa sedang berada di negara lain yang berbeda dengan Athena. 
Hedonisme terasa sekali di Santorini seperti yang sudah saya bayangkan sebelumnya, orang lokal yang saya lihat ya kalau bukan tour guide, ya pekerja hotel, sisanya hanya turis dan turis. Harga hotel dan villa di Santorini rasanya sama tidak ada perubahan atau potongan harga. 

Apakah saat ini Yunani aman ? Sangat aman dengan catatan : persiapkan diri dengan lebih maksimal, perhatikan uang tunai yang akan dibawa, jangan sampai ada peraturan terbaru mengenai pengambilan uang di ATM yang akan menyusahkan perjalanan kamu. 

- jika tidak diperlukan, disarankan untuk tidak berjalan sendiri di tengah malam di area alun-alun Monastiraki & Syntagma, dan di siang hari simpan baik-baik barang bawaan kamu.

 
Want to help Greece? Go there on holiday!








1 comment:

Friends, Thank you so much for reading + supporting my blog, and for taking the time to leave me a comment.
Your comment support truly means so much to me.
Have a lovely day! xo, Jalan2Liburan

INSTAGRAM FEED

@soratemplates